Ordo Kapusin Kustodi General Sibolga

BERDOA DENGAN TAK JEMU-JEMU



Hasil gambar untuk doa kristen-image
Fr. Ewaldus OFMCap
Lukas 18:1-8

Saudara-saudari terkasih dalam Injil Lukas 18:1-8 Yesus menekankan kepada kita untuk selalu berdoa dengan tak jemu-jemu. Ia mengatakan ini agar kita semakin beriman kepada Allah dan mampu menemukan kebenaran.Tidak seperti seorang hakim yang diumpamakan Yesus pada Injil ini, yang menyatakan dia tidak takut pada siapapun. Bahkan kepada Allah. Ini menandakan bahwa sihakim adalah seorang yang tak beriman dan ingin mengandalkan dirinya sendiri.
Saudara-saudari terkasih, melalui perumpamaan ini yang meskipun tidak tersirat secara mendetail namun kita tahu apakah yang hendak Yesus tekankan kepada kita. Apakah kita mau seperti seorang hakim tadi, yang menganggap dirinya hebat sehingga tidak membutuhkan siapa-siapa lagi? Atau menjadi orang yang tidak adil terhadap sesuatu yang persis sama dengan karakter sihakim tadi?
Tentu bukan itu yang diinginkan oleh Yesus. Tetapi yang diinginkan ialah supaya kita mendekatkan diri kepada-Nya. Bagaimana caranya? Yaitu dengan berdoa dengan tak jemu-jemu, kapan dan di mana saja, tidak terbatas pada ruang dan waktu. Dan kita perlu menyadarkan diri bahwa tanpa Allah kita tidak bisa hidup seperti yang kita rasakan saat ini. Kemudian kita juga tidak bisa mengatakan orang lain itu tidak perlu sebab kita adalah mahkluk sosial yang membutuhkan satu sama lain.
Mari kita hidup sebagai saudara yang saling membutuhkan satu sama lain. Kita berjuang untuk bisa memperoleh belaskasih dari Allah dan memohon supaya Dia tetap memberikan yang terbaik kepada kita sepanjang hidup kita di dunia ini. Semoga. Amin.
Share this post :

Posting Komentar

 
Copyright © 2015-2024. Ordo Kapusin Kustodi General Sibolga - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger - Posting